Batusangkar. Dalam rangka meningkatkan kemampuan guru dalam melaksanakan pembelajaran digital, SMPN 5 Batusangkar mengadakan pelatihan. Pelatihan tersebut diikuti oleh seluruh tenaga kependidikan SMPN 5 Batusangkar. Pelatihan tersebut dipandu oleh Rapi Amiko Martunus, alumni SMPN 5 Batusangkar.
Dalam sambutannya, Kepala SMPN 5 Batusangkar, Drs. Jalinus mengharapkan agar para guru mengikuti pelatihan tersebut dengan baik sehingga dapat menyerap pengetahuan dan keterampilan yang diberikan. Pembelajaran yang berbasis digital tersebut sangat diperlukan bagi kemajuan dan peningkatan hasil belajar siswa, apalagi di masa pandemi ini.